Rabu, 25 Januari 2012

Burrhus F. Skinner

Diposting oleh Blog Apresiasi di 15.34
Burrhus F. Skinner (1904-1990)

Burrhus Frederic Skinner dilahirkan di sebuah kota kecil bernama Susquehanna, Pennsylvania, pada tahun 1904 dan wafat pada tahun 1990 setelah terserang penyakit leukimia. Skinner dibesarkan dalam keluarga sederhana, penuh disiplin dan bekerja keras. Ayahnya adalah seorang jaksa dan ibunya seorang ibu rumah tangga.
 Skinner mendapat gelar Bachelor di Inggris dan berharap bahwa dirinya dapat menjadi penulis. Semasa sekolah memang ia sudah menulis untuk sekolahnya, tetapi ia menempatkan dirinya sebagai outsider (orang luar), menjadi atheist, dan sering mengkritik sekolahnya dan agama yang menjadi panutan sekolah tersebut. Setelah lulus dari sekolah tersebut, ia pindah ke Greenwich Village di New York City dan masih berharap untuk dapat menjadi penulis dan bekerja di sebuah surat kabar.
Skinner adalah salah satu psikolog yang tidak sependapat dengan Freud. Menurut Skinner meneliti ketidaksadaran dan otif tersembunyi adalah suatu  hal yang percuma karena sesuatu yang bisa diteliti dan diselidiki hanya perilaku yang tampak/terlihat. Oleh karena itu, ia juga tidak menerima konsep tentang self-actualization dari Maslow dengan alasan hal tersebut merupakan suatu ide yang abstrak belaka.
Skinner memfokuskan penelitian tentang perilaku dan menghabiskan kariernya untuk mengembangkan teori Reinforcement.

Sumber : http://wahyuset.wordpress.com

0 komentar:

Posting Komentar

 

Salam Dan Sapa Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea